Kamis, 28/11/2019 16:50 WIB
Tak cukup pakai losion. Kulit yang kenyal dan cerah butuh perawatan ekstra dari dalam tubuh. Semua buah yang bisa dikonsumsi kaya akan vitamin yang dapat mendukung kesehatan tubuh, termasuk kesehatan kulit. Rutin konsumsi buah setiap hari dapat menjadi cara merawat kulit dari dalam, membuatnya kenyal dan tampak cerah.
Dari sekian banyak buah, dermatolog Mukesh Batra mengatakan ada sejumlah buah yang kandungannya sangat efektif untuk membuat kulit wajah kenyal sekaligus cerah.
Mengutip Practo, berikut sejumlah buah yang dapat dikonsumsi setiap hari demi kulit yang kenyal dan cerah.
1. Delima
Delima merupakan salah satu buah primadona untuk kesehatan kulit. Bahkan, sejumlah masker wajah menjadikan delima sebagai ekstrak utama.
Delima mengandung polifenol yang dapat melawan radikal bebas. Radikal bebas sendiri banyak terdapat di polusi udara dan dapat membuat kolagen menjadi lemah yang akhirnya membentuk keriput di kulit.
Selain mencegah keriput, polifenol juga dapat melancarkan peredaran darah, melancarkan proses detoksifikasi, serta mengobati kerusakan kulit yang disebabkan oleh sinar ultraviolet matahari. Sehingga membuat kulit tampak lebih cerah.
Untuk mendapatkan manfaat, delima dapat dimakan secara langsung. Atau gunakan sebagai masker alami, dengan cara menghaluskan kulit delima lalu dicampur dengan seed oil. Balurkan pada wajah selama 10 menit lalu bilas.
“Kulit buah digunakan bersama dengan seed oil, mendorong pertumbuhan sel dan menghambat keriput secara alami. Ini mencegah pembentukan enzim yang memecah kolagen sehingga membuat kulit Anda terlihat lebih muda.
2. Pisang
Tak hanya mengenyangkan bagi perut, pisang juga memiliki kandungan asam amino tinggi yang dapat menutrisi kulit dan meningkatkan kekenyalan.
Selain itu, pisang juga mengandung seng dan kalium. Seng dapat membantu tubuh melawan infeksi bakteri dan mencegah munculnya jerawat. Sedangkan kalium dapat menghidrasi tubuh dan mencegah kulit menjadi kering dan kusam.
Menariknya, bagian kulit pisang juga bisa dimanfaatkan untuk kecantikan. Batra menyarankan, gosokkan bagian dalam kulit pisang pada kulit wajah sebagai masker alami untuk membuat kulit lebih bercahaya. Setelah selesai, bilas dengan air hangat.
3. Semangka
Semangka memiliki banyak kandungan air yang dapat menghidrasi tubuh terutama kulit. Air semangka juga mengandung zat yang secara alami dapat mengencangkan kulit.
“Air semangka dapat merevitalisasi kulit kusam dan tua,” kata Barta.
Selain makan langsung atau dinikmati sebagai jus, buah semangka juga dapat dijadikan masker alami. Caranya, hancurkan buah pepaya dengan tangan, lalu oleskan pada wajah seraya digosok halus.
Bila dioleskan secara teratur, kandungan karoten dalam semangka bisa memperlambat munculnya keriput dan menyembuhkan iritasi akibat paparan sinar matahari.
4. Pepaya
Pepaya mengandung vitamin C yang tinggi, bermanfaat untuk meregenerasi kulit dan membuat kulit tampak cerah. Mengonsumsi pepaya setidaknya 3 porsi seminggu bisa membantu Anda merasakan manfaatnya dengan cepat.
Selain dimakan langsung, manfaat baik pepaya bagi kulit dapat juga dirasakan bila Anda menjadikan buah ini sebagai masker.
“Pepaya tumbuk membantu menghaluskan kulit kasar. Itu membuat kulit Anda benar-benar kenyal. Mengaplikasikan masker pepaya juga bisa mengendalikan kerutan,” terang Barta.
5. Kiwi
Kiwi mengandung lemak omega-3 yang dapat melindungi kulit dari infeksi kuman penyebab iritasi dan jerawat.
Kandungan vitamin C yang tinggi juga dapat mencegah kulit kendur dengan cara meningkatkan produksi kolagen.
Selain itu, kiwi juga dapat menetralkan produksi minyak yang membuat kulit wajah menjadi lengket.
6. Jeruk atau lemon
‘Keluarga’ jeruk telah lama populer sebagai buah yang bermanfaat bagi kecantikan kulit. Makan jeruk setiap hari dapat membuat kulit cerah berkat kandungan vitamin C.
Tak hanya kulit wajah yang cerah, jeruk juga dapat menjadi solusi alami mengatasi komedo. Sebab, jeruk mengandung zat yang dapat mengekstraksi komedo, sehingga komedo tak akan menumpuk di pori-pori.
“Jus jeruk juga dikenal dapat meringankan warna kulit seseorang. Ini mengurangi noda dan mengobati jerawat,” lanjut Barta.
7. Apel
Buah Apel ‘bekerja’ secara efektif pada kulit dengan cara menghilangkan patogen dan minyak berlebih. Kandungan vitamin C dan quercetin dalam buah juga membuat kulit terjaga kekenyalannya.
“Apel memberikan perlindungan terhadap penggelapan kulit akibat sinar matahari,” jelas Barta.
Sumber: https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20191128141304-255-452301/7-pilihan-buah-untuk-kulit-kenyal-dan-cerah